Untuk menghadapi Ujian Nasional, sekolah perlu mempersiapkan
siswanya agar mereka siap menghadapi soal-soal ujian nasional. Sekolah
dapat mengadakan kegiatan pemantapan dengan membahas contoh soal-soal
ujian nasional. Agar Bapak/Ibu mempunyai bahan dalam kegiatan pemantapan
dan pembahasan soal, berikut ini adalah bank soal yang dapat digunakan
sebagai bahan pemantapan di sekolah Bapak/Ibu. Selamat menghadapi Ujian
Nasional !!!
21. Pengaruh timbal balik antara berbagai aspek kehidupan dimasyarakat disebut….
a. Proses sosial
b. Hubungan sosial
c. Sosialisasi.
d. Interaksi sosial
e. Komunikasi sosial
22.
Proses mempelajari , menghayati dan menanamkan dalam diri nilai- nilai
dan norma- norma sosial yang berlaku di masyarakat disebut….
a. Sosialisasi
b. Internalisasi
c. Enkulturasi
d. Komunikasi
e. Interaksi sosial
23. Perceraian orang tua dapat menyebabkan keluarga menjadi….
a. Harmonis
b. Tidak harmonis
c. Berantakan
d. Miskin
e. Tidak teratur
24. Di berbagai daerah muncul organisasi pergerakkan kebangsaan Indonesia. Hal itu
menandakan...
a. daerah-daerah ingin melepaskan diri demi ikatan kebangsaan Indonesia
b. tingginya semangat kedaerahan di kalangan para pemuda
c. semakin meluasnya ide nasionalisme dan pergerakan nasional
d. tokoh-tokoh pergerakan yang ada di pusat ingin menjadi penjabat di daerah
e. setip daerah ingin menjadi ibukota Indonesia
25. Sumpah Pemuda tahun 1928 merupakan peristiwa besar yang bernuansa politis bagi
Indonesia, karena...
a. mulia saat itu identitas perjuangan bersifat kedaerahan
b. nasinalisme Indonesia telah menemukan isi dan bentuknya
c. martabat bangsa tetap di bawah para penguasa Belanda
d. kebanyakan pemuda memang bersumpah dahulu sebelum bergerak
e. para pemuda berhasil menghancurkan kolonialisme
26. Dampak positif Pelaksanaan sistem tanam paksa di Indonesia adalah ....
a. memperkenalkan jenis-jenis tanaman industri
b. meningkatkan hasil produksi tanaman ekspor
c. memanfaatkan lahan pertanian Jawa
d. memberikan pekerjaan penduduk yang menganggur di Pulau Jawa
e. meningkatkan kesejahteraan petani Indonesia
27. Tujuan pergerakan nasional Indonesia adalah...
a.merebut kekuasaan di bidang politik
b. mencapai kemerdekaan tanah air dari penindasan penjajah
c. menunjukkan kemampuan dalam berorganisasi
d. mewujudkan rasa persatuan dan kesatuan
e. menambah jumlah wakil rakyat di Volksraad
28. Salah satu peranan pers dalam pergerakan nasional adalah...
a. menyebarkan cita-cita mencapai kemerdekaan
b. menyerap dan menyimpan cita-cita bangsa
c. memantau perkembangan kemerdekaan Indonesia
d. mendukung terciptanya stabilitas nasional
e. mengasah kemampuan jurnalistik rakyat
29 . Berdasarkan cara memperolehnya air dan udara merupakan…
a. Benda ekonomi
b. Benda bebas
c. Komplementer
d. Benda substitusi
e. Benda produksi
30. Motif ekonomi berkaitan dengan…
a. Jenis ekonomi yang dipilih seseorang atau kelompok orang
b. Dorongan yang ada pada diri seseorang atau kelompok orang
c. Jenis bisnis yang dilakukan seseorang atau kelompok orang
d. Corak ekonomi yang dipilih seseorang atau kelompok orang
e. Jawaban diatas semuanya salah
Sekilas Soal
Published:
2013-10-11T00:00:00-07:00
Title:BANK SOAL IPS SMP KLS 7 PAKET 3
Rating:
5 On
22 reviews